WA me Settings, Chat tanpa Menyimpan Nomor

Radea

WA me Settings, Chat tanpa Menyimpan Nomor

radea.co – Bagi pengguna aktif WhatsApp, WA me settings mungkin masih menjadi fitur asing. Padahal fitur ini bisa mempermudah orang lain mengirim chat pada Anda tanpa harus menyimpan nomor. 

Baca juga : WhatsApp Fouad Update 9.45, Fitur Terbaru dan Pembaruan

Link tersebut bermanfaat bagi pelaku bisnis online, sebab memudahkan pengunjung laman untuk menghubungi admin melalui link saja. Fitur WA me bisa berguna bagi orang yang memiliki kepentingan dalam bidang tertentu.

Fitur ini sudah tertanam pada aplikasi WhatsApp tanpa membutuhkan aplikasi tambahan. Supaya lebih jelas tentang penggunaan WhatsApp me, sebaiknya simak pembahasan pada artikel ini sampai tuntas.

Memahami WA Me Settings

WA me settings

Sebelum mengetahui penyebab errornya sebaiknya pahami apa itu WA me. Sebetulnya tautan wa.me bukanlah tautan asing bagi pengguna WhatsApp, akan tetapi banyak pengguna yang belum mengetahui fungsi WA me settings

Anda pasti pernah ingin mengirim chat ke seseorang tanpa harus menyimpan nomornya. Fitur ini memudahkan Anda dalam membuka ruang obrolan bersama kontak tertentu secara otomatis melalui tautan.

Fitur ini berguna dalam berbagai situasi seperti membagikan nomor WhatsApp melalui media social, email, atau pesan teks. Bahkan bisa membuat orang lain langsung terhubung ke obrolan di WhatsApp.

Cara kerja linknya begini, misalnya nomor Anda adalah 08123456789 maka Anda bisa membuat tautan WA.me/628123456789. Ketika orang lain mengklik tautan, orang tersebut bisa langsung membuka ruang obrolan bersama Anda.

Tetapi ada beberapa kasus yang mengeluhkan WA me settings error terutama bagi pengguna Android. Hal tersebut terjadi karena bug pada saat membuka tautan link wa.me/settings. 

Selain itu, penyebab lainnya karena ada masalah pada WebView Sistem Android. Jadi ketika membuka link, sistem Android akan membuka tautan dengan melakukan pembacaan pada WebView. 

Kegagalan dalam memuat link tersebut menyebabkan akhirnya aplikasi WhatsApp error. Biasanya akan ada peringatan seperti “Your version of WhatsApp doesn’t support this content”, bila muncul tulisan tersebut pastikan aplikasinya sudah terupgrade.

Namun jika muncul tulisan ‘’WhatsApp closed because this app as a bug” sebaiknya biarkan saja aplikasi tertutup. Akan tetapi, sekarang sudah ada solusi atas permasalahan bug pada WA Me Android.

Cara Mengaktifkan WA Me Settings

WA me settings

Ada banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan memanfaatkan fitur WhatsApp me. Cara ini sangat sederhana untuk tetap terhubung bersama pengguna lain. Simak cara mengaktifkan link WA me berikut ini.

  1. Link Grup

Selain membuat link personal, WA me settings bisa membuat link tautan grup. Hal ini memudahkan admin supaya tidak perlu menyimpan kontak anggota ke dalam grup. Berikut cara mengaktifkan link grup:

  • Buat grup lebih dulu dengan membuka chatroom.
  • Buat diri Anda menjadi admin.
  • Setelah itu pilih “Group Info”. 
  • Scroll ke bawah sampai menemukan pilihan “Invite via Link”.
  • Salin link kemudian balikkan, terdapat beberapa pilihan seperti copy link, share link, serta send link via WhatsApp.
  1. Tautan WA Me

Pada poin kedua ini, Anda akan mengetahui bagaimana cara membuat WA me settings supaya pengguna lain mendapatkan kemudahan saat mengirim chat. Berikut ini panduan mengaktifkan linknya.

Kedua cara tersebut praktis dalam berbagai situasi. Dalam link grup, bisa bermanfaat untuk kegiatan diskusi, seminar, hingga urusan pekerjaan. Link ini akan mempermudah pelaku bisnis untuk terus terkoneksi bersama pelanggannya.

Keunggulan Memakai WA Me Settings

Dari awal kehadiran fitur WhatsApp me, banyak orang yang membicarakannya karena penasaran. Lalu apa saja keunggulan yang ada pada fitur ini? Jika ingin mengetahuinya, simak pembahasan keunggulan berikut.

  1. Mudah Membagikan Nomor

Dengan menggunakan tautan supaya terkoneksi bersama orang lain, Anda akan mendapatkan kemudahan dalam membagikan nomor kepada orang lain. Orang yang menerima tautan hanya tinggal mengklik link tersebut.

Dengan begitu, tidak perlu lagi kerepotan harus menyimpan nomor. Apalagi aktivitas tersebut cenderung buang-buang waktu bagi sebagian orang, memanfaatkan teknologi ini akan membantu bekerja lebih efektif.

  1. Terkoneksi Langsung

Bagi orang yang ingin terkoneksi bersama pelaku bisnis, tidak lagi menemukan kesulitan dalam menghubungi. Fitur ini dapat bermanfaat sebagai metode komunikasi dengan langsung membuka ruang obrolan.

  1. Bisa Terpasang di Web

Hal menariknya, WA me settings bisa memudahkan pelanggan menghubungi pelaku bisnis meski melalui website. Fitur “Chat” pada situs web akan langsung mengarahkan pengunjung ke obrolan, sehingga bisa meningkatkan interaksi.

  1. Meningkatkan Kenyamanan

Kemudahan dalam berkomunikasi akan meningkatkan kenyamanan pada orang yang terhubung bersama Anda. Apalagi tanpa perlu menyimpan nomor untuk memulai obrolan. Kemudahan aksesibilitas ini menimbulkan kedekatan saat melakukan interaksi. 

  1. Keamanan Nomor HP

Bila menggunakan tautan untuk terhubung bersama orang lain, maka orang yang menerima tidak akan melihat nomor HP Anda sebelum masuk ke ruang obrolan. Hal ini memungkinkan keamanan nomor HP terjaga. 

Mengatasi Masalah Bug WA Me Settings

Jagat dunia maya sempat heboh akibat fitur ini, karenanya beberapa orang mengalami kendala error pada WhatsAppnya. Hal ini bermula dari cuitan pada akun base Twitter yang menyarankan menggunakan fitur ini.

Alfons Tanujaya, selaku praktisi keamanan siber menjelaskan bahwa hal ini akibat bug dari WhatsApp. Dan beberapa keluhan pengguna WhatsApp hanya berlaku pada sistem Android saja.

Namun sekarang sudah ada cara mengatasi kendala error pada kolom chat WhatsApp. Jika mengalami kendala saat mengaktifkan wa.me/settings sebaiknya mengatasinya dengan berbagai cara berikut ini.

Also Read

Bagikan:

Tinggalkan komentar