Perilisan Crash Team Rumble dengan Bandicoot yang Ikonik

Radea

Perilisan Crash Team Rumble dengan Bandicoot yang Ikonik

radea.co – Crash Team Rumble (CTR) merupakan salah satu judul game multiplayer ciptaan Toys for Bob. Menurut rumor yang beredar, pihak developer dan penerbit akan merilisnya bulan Juni 2023. Tentu saja hal tersebut menjadi berita menyenangkan bagi para gamers di seluruh dunia.

Baca juga : Game Mini Militia FF 2D Mod APK New Update

Tidak terkecuali, gamers asal Indonesia yang menyukai jenis game seperti itu. Namun demikian, pengamat dan kalangan gamers belum bisa memastikan perilisan gamenya serentak di seluruh dunia atau tidak.

Oleh karenanya, kalian yang sudah menunggu even tersebut silahkan untuk bersabar dulu. Sambil menunggu perilisannya, lebih baik mengenal lebih dekat game yang satu ini. Tentu saja dengan membaca informasi berikut yang semoga bermanfaat.

Mengenal Crash Team Rumble yang Fenomenal

Mengenal Crash Team Rumble yang Fenomenal

Game multiplayer yang satu ini sebenarnya bukan yang pertama karena pihak pengembang pernah merilis di versi PlayStation. Kalian yang mengaku sebagai penggemar console tersebut mungkin pernah memainkan game platformer dengan salah satu karakternya, yaitu Crash Bandicoot.

Seekor mamalia yang menjadi ikon game tersebut dan bisa memilih karakternya sebagai hero atau sang penyelamat. Begitu juga dengan game CTR yang baru ini masih bisa menemukan sang karakter ikonik tersebut.

Oleh karenanya, banyak kalangan menyebutkan bahwa Crash Team Rumble menjadi momen nostalgia para penggemar sekaligus gamers. Pastinya karena ada karakter Crash Bandicoot. Kalian yang sudah kangen dengan karakter tersebut bisa segera menemuinya lagi.

CTR merupakan jenis game Multiplayer Online Battle Arena atau MOBA. Jenis game yang pemainnya lebih dari satu dan bisa memainkan secara online atau offline dalam satu kelompok. Tentu saja setiap kelompok mempunyai visi seperti game tersebut.

Bukan hanya untuk mengalahkan kelompok lawan, tetapi juga ada misi lainnya. Crash Bandicoot menjadi karakter inti dalam game ini, sehingga perlu melindunginya dari serangan lawan. Namun yang paling menarik, yaitu duel antar kelompok begitu brutal.

Kalian yang sudah pernah memainkan versi Crash Bandicoot sebelumnya tentu tidak akan terkejut. Selain itu, tingkat kesulitan permainannya mungkin hanya untuk gamers profesional menengah ke atas saja.

Sementara untuk gamers pemula, silahkan saja untuk mencoba game Crash Team Rumble nanti. Namun demikian, harus tetap terus belajar dan mengasah keahlian memainkannya. Jadi, tetap bersabar saja hingga gamenya benar-benar meluncur dan siap untuk bermain habis-habisan.

Apa yang Menarik dari Game Crash Team Rumble?

Apa yang Menarik dari Game Crash Team Rumble?

Bagi gamers, pasti akan memainkan game yang menurutnya sangat menarik. Sementara itu, daya tarik dari sebuah game bersumber dari berbagai hal. Misalnya, karakter di dalamnya, tingkat kesulitan, misinya, hadiahnya, dan lain sebagainya.

Begitu juga dengan game CTR yang pastinya mempunyai beberapa hal menarik di dalamnya. kalian bisa mengetahuinya dari pemberitaan di berbagai platform online sudah begitu menghebohkan. 

Terutama bagi kalangan gamers, rencana perilisan judul game baru menjadi daya tarik tersendiri. Lalu, apa saja yang menarik dari Crash Team Rumble? Untuk lebih lengkapnya, kalian membaca saja uraian berikut.

Kemunculan Crash Bandicoot

Sekali lagi, karakter yang begitu ikonik ini memang sudah sejak lama muncul di game console PlayStation. Sekarang, sang Bandicoot muncul lagi dengan pakaian dan aksesoris lebih menawan di game CTR.

Bagi penggemar beratnya, Bandicoot menjadi sebuah daya tarik luar biasa karena karakteristiknya tersebut. Oleh karenanya, kalian yang mungkin menggemarinya akan tetap menunggu perilisan CTR agar bisa segera memainkannya.

Saat pertama kali bermain nanti, tentu saja ingin melihat penampilan sang Bandicoot yang akan beraksi lagi. Bandicoot bersama beragam karakter lainnya akan beraksi habis-habisan melawan semua musuhnya.

Pihak Developer Menggelar Beta Testing 

Memang benar, developer menggelar versi Beta Testing untuk game Crash Team Rumble. Tujuannya untuk melihat respon di tengah masyarakat sebelum benar-benar merilisnya nanti. Pastinya sangat berharap masyarakat khususnya kalangan gamers meresponnya positif.

Dengan begitu, pihak developer tidak salah dengan menciptakan dan merilis game CTR karena penggemarnya masih banyak. Sementara bagi gamers apalagi penggemar berat Crash Bandicoot, Beta Testing bisa menjadi curi start untuk memainkannya.

Hal tersebut sangat menguntungkan terutama bagi pengamat dan gamers profesional untuk mengetahui keseluruhan secara umum gamenya. Bisa jadi Beta Testing tersebut menjadi ajang promosi bagi developer dan penerbit untuk meraih simpati banyak gamers.

Developer menggelar Beta Testing pada 20 – 24 April 2023. Belum diketahui tempat atau lokasinya, tetapi bukan di Indonesia.

Merilis CTR di Bulan Juni

Menurut rumor yang beredar memang seperti itu, yaitu di tanggal 20 Juni 2023. Namun demikian, perilisannya serentak di seluruh dunia atau beberapa negara tertentu saja. Jika memang serentak, berarti Indonesia juga termasuk di dalamnya.

Jika hanya beberapa negara saja, kalian para gamers dan penggemar Crash Bandicoot berharap saja segera. Maksudnya, developer segera merilisnya di wilayah Asia termasuk Indonesia.

Meskipun waktu perilisannya sudah ada, tetapi belum ada bocoran versi game tersebut versi trial, gratis, atau langsung dapat membelinya. Kalian yang ingin mengetahui lebih detail silahkan mengupdate informasinya di dunia maya.

Also Read

Bagikan:

Tinggalkan komentar