Anti Virus Terbaik untuk HP Android

Radea

Anti Virus Terbaik untuk HP Android

radea.co – Jika memiliki ponsel Android, apakah Anda memasang anti virus terbaik untuk Android? Jika menuju ke Play Store, ada banyak sekali pilihannya. Tapi apakah penting memasang anti virus pada smartphone sendiri?

Baca juga : Cara Atasi HP Kena Virus di Android dan iPhone Lengkap 2023

Pada kenyataannya, banyak fakta mengatakan bahwa memasang antivirus hanya memenuhi memori pada HP Android. Tapi juga aplikasi antivirus memiliki peran penting untuk melindungi data-data yang ada di dalam HP Android.

Bahkan ada aplikasi atau data yang baru masuk ke HP, langsung bisa di scan aplikasi anti virus agar tidak membahayakan data-data lainnya serta sistem HP. Jika ingin menginstalnya, harus memilih yang benar, berikut rekomendasi dari kami.

10 Aplikasi Anti Virus Terbaik dan Aman untuk HP Android

Ketika Anda membeli HP Android, memang dari pabriknya sudah ada antivirus bawaan. Akan tetapi, antivirus bawaan memang cenderung sangat lemah. Jika HP Android terkena virus itu harus dibersihkan secara manual. 

Karena itulah bagi pengguna Android, harus menginstal aplikasi antivirus terbaik untuk mencegah kerusakan data dan sistem HP karena virus. Apakah pengguna smartphone wajib memiliki aplikasi antivirus? Tentu saja tidak. 

Jika memang Anda belum membutuhkan aplikasi antivirus, setidaknya jangan menginstal aplikasi di luar dari Google Play Store. Hindari menginstal APK  MOD karena memiliki potensi yang cukup besar untuk menyumbangkan virus ke smartphone Anda.

Sebelum kami rekomendasikan 10 antivirus terbaik, terlebih dulu akan ditunjukkan cara paling tepat dalam memilih APK  antivirus itu dilihat dari segi apa saja. Berikut adalah ulasan lengkapnya:

  • Kenali perusahaan pembuatnya. Biasanya tiap aplikasi antivirus yang ada di Play Store, diperkenalkan juga developernya. Untuk itu, perhatikan dengan baik, apakah itu developer bagus atau tidak.
  • Coba lihat pelayanan proteksi yang diberikan. Lihat deskripsi sebelum mengunduh dan menginstalnya.
  • Jangan lupa untuk memeriksa fitur utamanya. Pada aplikasi antivirus, umumnya memiliki fitur perlindungan, pemblokiran, pemindaian, dan juga pembaharuan
  • Dan terakhir, lihat besarnya memori untuk mengunduh APK tersebut agar bisa menimbang, apakah muat di HP Anda atau tidak.

Jika Anda telah mengetahui cara memilih antivirus terbaik untuk HP Android, sekarang kami perkenalkan 10 rekomendasi antivirus tersebut, diantaranya adalah :

  1. Kaspersky Security & VPN

Sebelumnya, aplikasi antivirus ini hanya untuk PC. Mengikuti perkembangan zaman, akhirnya merilis versi smartphonenya. Tentu tidak menghilangkan fitur-fitur andalannya.

Jika Anda hobi browsing, APK ini bisa menyaring tautan atau situs yang dinilai berbahaya. Selain itu juga bisa memblokir telepon dan SMS, bahkan ada fitur anti theft. Tenang saja, aplikasi ini tidak terlalu berat.

  1. Malwarebytes Mobile Security

Aplikasi ini sangat bagus dalam menangkal malware. Dengan update-an terbarunya, ada banyak fitur-fitur unggulan yang akan membuat pengguna nyaman menggunakan aplikasi satu ini.

Developer dari aplikasi ini sendiri juga telah mengembangkan lebih baik lagi hingga memiliki beberapa fitur unggulan, seperti :

  • Pemindaian Ransomware.
  • Pelacak izin.
  • Pembaruan database.
  • Pemindaian pesan yang ada di WA, Facebook, SMS dan aplikasi chat lainnya.
  • dan masih banyak yang lainnya.
  1. Bitdefender Mobile Security

Aplikasi satu ini pernah mendapatkan predikat sebagai aplikasi antivirus terbaik versi AV-TEST pada tahun 2015 dan 2016.

Selama 2 tahun berturut-turut, predikat tersebut tersemat pada aplikasi ini. Memang apa hebatnya? Itu karena Bitdefender memiliki konfigurasi sederhana, tapi bisa bekerja dengan cepat.

  1. Avast Antivirus & Security

Setelah laris diinstal pada perangkat PC dan laptop, kini Avast merambah ke smartphone, hingga sekarang menjadi sangat populer. Untuk versi Androidnya memang terdapat beberapa fitur unggulan. 

Diantaranya ada anti-theft, applock, call blocker, hingga pemindaian virus. Jika perangkat Anda terasa berat, jangan khawatir karena aplikasi ini memiliki fitur booster untuk meringankan kinerja smartphone Anda.

  1. AVG

Kemudian antivirus terbaik selanjutnya ada AVG. Aplikasi ini terkenal karena kehebatannya dalam membasmi virus yang ada di smartphone.

Ada banyak fitur tambahan yang akan membuat penggunanya merasa diuntungkan dengan menginstal aplikasi ini. Fitur-fitur tersebut diantaranya adalah :

  • Wi-Fi Scanner.
  • Pemindaian virus.
  • Data protector dari serangan hacker.
  1. 360 Security

Lalu, antivirus terbaik lainnya ada 360 Security yang bisa diandalkan oleh para penggunanya. Aplikasi ini juga sangat ringan, sehingga tidak memberatkan sistem kerja smartphone nantinya.

Keunggulan dari aplikasi ini adalah mampu mengoptimalkan kinerja ponsel hingga bisa bekerja kembali dengan cepat. Hal itu karena ada fitur pembersih sampah dan cache di dalamnya.

Jangan khawatir masalah ukurannya, aplikasi antivirus satu ini termasuk sangat ringan. Cocok untuk Anda yang memori HP nya tinggal sedikit.

  1. ESET

Selanjutnya ada ESET yang memiliki fitur penjadwalan pemindaian. Dengan begitu, nanti Anda tidak lupa untuk melakukan pemindaian. Selain itu, ESET juga memiliki memiliki fitur audit keamanan, anti theft, dan juga pemindaian perangkat. 

Sebelum Anda mengoperasikan aplikasi ini, memang membutuhkan alamat email dulu. Tenang saja, itu masih tergolong aman dan dari developernya sendiri sangat terpercaya.

  1. Avira

Kemudian antivirus terbaik ada Avira. Bagi pengguna laptop dan juga komputer, pasti tidak asing dengan nama aplikasi satu ini. Avira memang sudah dikenal sebagai aplikasi antivirus dan sekarang sudah ada versi smartphone nya. 

Fitur yang ada di dalam aplikasi ini juga cukup bagus. Diantaranya ada proteksi real time, pemindaian kartu SD dan lain sebagainya. Tidak hanya itu, aplikasi ini juga memiliki fitur VPN agar bisa membuka website terblokir tapi tetap aman untuk diakses.

  1. McAfee Security

Ini merupakan aplikasi pelopor antivirus untuk PC dan sekarang sudah merambah ke smartphone. Meski tergolong berat untuk diinstal pada HP Android, tapi fitur yang ada di dalamnya cukup lengkap.

McAfee juga dikenal sebagai aplikasi anti malware yang bekerja dengan cukup baik, jadi jangan lupa untuk menginstalnya.

Also Read

Bagikan:

Tinggalkan komentar