Resep Ogura Coklat beng-beng (tips & trik)

Radea

Ogura Coklat beng-beng (tips & trik) – sekarang kami akan membagikan informasi resep Ogura Coklat beng-beng (tips & trik), Semoga memudahkan anda menemukan resep terbaik.

Resep Ogura Coklat beng-beng (tips & trik) Kamu bisa membuat Ogura Coklat beng-beng (tips & trik) menggunakan 12 bahan dan 10 langkah. Berikut ini cara membuat resep ini.

Bahan-Bahan Ogura Coklat beng-beng (tips & trik)

  1. BAHAN-BAHAN 1 :.
  2. 4 butir kuning telur (4 egg yolks).
  3. 80 gram tepung terigu protein rendah (80 gr of low protein flour.
  4. 50 gram minyak sayur (50 gram of vegetable oil).
  5. 80 gram susu UHT (80 gram Milk).
  6. 1 sachet drink bengbeng.
  7. 1/2 sendok teh garam (1/2 tsp salt).
  8. Secukupnya vanilla (vanilla taste).
  9. BAHAN II (BAHAN PUTIH TELUR) :.
  10. 4 BUTIR PUTIH TELUR (4 egg white).
  11. 80 GRAM GULA PASIR (80 gram sugar).
  12. 1 SDM PERASAN LEMON (1 tbsp lemon juice).

Cara membuat Ogura Coklat beng-beng (tips & trik)

  1. Aduk rata kuning telur. Siapkan dan aduk merata drink bengbeng+ susu uht (totalnya 80gram ya). Ogura Coklat beng-beng (tips & trik)
  2. Masukkan garam, campuran drink bengbeng. Aduk merata kembali. Tambahkan tepung,sambil disaring. Aduk merata kembali. Terakhir masukkan minyak. Aduk kembali hingga licin tidak ada yg bergerindil/menggumpal. Lalu sisihkan..
  3. Tekstur bahan 1 seperti ini. Karna drink bengbeng mengandung malt. Jadi adonan agak sedikit sticky dan berat..
  4. Bahan II : mixer putih telur dengan kecepatan sedang. Setelah agak sedikit berbusa tambahkan perasan lemon. Lalu secara bertahap masukkan gula pasir. Saya 3tahap. Mixer hingga soft peak. Oiya saya skip perasan lemon karna ternyata gapunya. Tapi jangan khawatir.tetap berhasil dan hasil kocokan putel tetap kokoh..
  5. Kemudian ini tahapan mudah. Hanya tinggal aduk saja pakai whisk. Masukkan BAHAN I KE BAHAN II. Tali bagi menjadi 3 tahap ya,jgn sekaligus. Aduk merata perlahan saja. Lalu tuang tahapan berikutnya. Setelah semua masuk dan diaduk merata,untuk memastikan tidak ada minyak yg mengendap dibawah. Gunakan spatula. Aduk dari luar ke dalam secara perlahan. Pastikan semua bahan tercampur merata..
  6. Tuang dalam loyang. Saya pakai loyang persegi 20*20cm. Oven dengan teknik au bin Marie. (Atau menambahkan loyang berisi air sekitar 1-1,5cm).
  7. Oven dengan suhu 150C° selama 30 menit menggunakan api atas bawah. Lalu,buka tutup oven sekitar 3cm selama 5detik. Tutup kembali. Rubah suhu menjadi 130C° selama 30menit. Masih menggunakan api api atas bawah. Panggang hingga matang. Ingat ya cara memanggang,suhu oven, trik bisa berbeda. Bisa sama,bisa lebih lama, ataupun lebih cepat matang..
  8. Ini setelah matang,saya langsung keluarkan dan lepas bagian baking paper di sisinya. Taruh di cooling rack..
  9. Hasilnya seperti kasur. Empuk,kempus,lembut. Maem 1 slice gak cukup. Karna ringan sekali teksturnya Hehe. Ogura Coklat beng-beng (tips & trik)
  10. Selamat mencoba yaa. Ciri soft peak : Putih telur mengembang. Warna putel mengkilap. Tekstur lembut seperti krim. Jika ditarik berjambul terbalik/terkulai..

Penulis berharap anda menyukai resep yang kami bagikan diatas, dan jangan lupa cek beragam kumpulan resep lainya hanya di Radea.co,

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar