Zakat Fitrah dan Segudang Manfaatnya

Radea

Zakat Fitrah dan Segudang Manfaatnya

PrimaRadio.co.id – Zakat fitrah merupakan kewajiban untuk semua muslim yang sanggup melakukannya sebab menjadi sebuah rukun Islam. Istilah lain dari zakat ini yaitu zakat jiwa atau zakat kepala. Lalu, apa sebenarnya zakat fitra ini? 

Baca juga : Niat Puasa Syaban (Arab, Latin, Terjemahan) & Tata Caranya

Berdasarkan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), merupakan zakat yang diwajibkan untuk setiap jiwa, baik untuk perempuan maupun lelaki muslim, yang dilakukan setiap bulan Ramadhan sampai Idul Fitri. 

Hukum Zakat Fitrah

Hukum Zakat Fitrah
Hukum Zakat Fitrah

Dengan kata lain, hukum dari zakat fitrah ini yaitu wajib untuk yang sanggup melaksanakannya. Sama seperti namanya fitrah yang memiliki arti suci, tujuannya yaitu guna mensucikan diri. Arti zakat fitrah merupakan sebagai sebuah kepedulian akan orang yang tidak mampu, berbagi rasa kebahagiaan dan kemenangan pada hari raya yang bisa dirasakan semuanya, terutama masyarakat miskin yang tidak mampu. 

Zakat ini dibayarkan dengan bentuk beras maupun uang tunai yang perlu dilakukan sebelum Ramadhan berakhir atau sebelum waktu sholat Idul Fitri. Tetapi, jika zakat dikeluarkan sesudah hari raya, maka hukumnya sudah tidak sah menjadi zakat fitrah dan dianggap menjadi sedekah. Baznas menyebut, jika nominal pembayaran zakat fitrah di Tanah Air setiap tahunnya memakai standar beras 2,5 kg. 

Jumlah beras yang akan Anda bayarkan guna zakat fitrah ini yaitu berlaku sama di wilayah mana saja di Tanah Air. Pembayarannya tidak selalu dengan beras, tetapi menyesuaikan dengan makan pokok di setiap wilayah. Tetapi, jika ingin membayar dengan uang tunai, besarannya tidak sama sesuai dengan harga makanan pokok atau beras lainnya di daerah tersebut. 

Besaran Jumlah Zakat Fitrah 

Besaran Jumlah Zakat Fitrah

Para ulama, salah satunya Syaikh Yusuf Qardhawi memperbolehkan zakat fitrah ditunaikan dengan bentuk uang yang setara seperti 1 sha’ gandum, beras, dan kurma. Nominal yang dibayarkan dengan bentuk yang disesuaikan dengan harga beras yang Anda konsumsi. 

Misalnya, Anda tinggal di Jakarta, maka disesuaikan dengan harga beras yang ada di Jakarta. Zakat fitrah untuk satu orang yang berlaku yaitu Rp. 45 ribu, artinya bila Anda memiliki keluarga yang berjumlah 3 orang, maka yang dikeluarkan sekitar Rp. 135 ribu. 

Terdapat poin penting yaitu ketentuan, zakat fitrah ini bisa ditunaikan dari awal Ramadhan tanpa perlu menunggu malam sebelum Idul Fitri. Kriteria penerima zakat dinamai mustahiq. Golongan mustahik yaitu fakir atau orang miskin. Di Indonesia, Baznas mempunyai pertimbangan nya sendiri. Para penerima zakat ini merupakan orang yang berpedoman pada nisab. 

Sederet Manfaat Zakat Fitrah 

Ada segudang manfaat yang bisa didapatkan oleh semua umat Muslim. Islam menjadi agama yang mulai, pastinya senantiasa menjunjung kebaikan untuk sesama termasuk dengan hadirnya ibadah zakat ini. 

merupakan sebuah zakat yang dianjurkan dalam Islam berbentuk satu sha’. Umumnya zaka ini dikeluarkan saat bulan Ramadhan akan berakhir atau menjelang tibanya hari raya Idul Fitri di tanggal 1 Syawal. Di bawah ini adalah sejumlah manfaat dari zakat fitrah. 

  1. Hati Merasa Lebih Tenang 

Salah satu manfaat dari hadirnya zakat yang satu ini untuk yang menunaikannya yaitu bisa menjadikan hati terasa lebih tenang. Dengan melakukannya, maka hati seluruh umat Muslim yang menjalaninya terasa plong. 

Tidak hanya itu, dengan berzakat pun bisa melatih seluruh umat Muslim agar senantiasa terus dapat ikhlas. Jika zakat fitrah dijalani tanpa paksaan dan ikhlas, maka ini bisa menjadi sangat menangkan dan indah. 

  1. Sebagai Perlindungan di Hari Akhir 

Apabila terdapat pertanyaan mengenai sebutkan manfaat dari zakat fitrah, maka salah satunya yaitu bisa menjadi perlindungan pada hari akhir. Saat masuk waktu kiamat, seluruh umat manusia akan berkumpul di padang Mahsyar. 

Nantinya semua kebajikan yang telah dilakukan selama hidup bisa menjadi peneduh dari panas yang tak tertahankan. Sehingga, zakat ini merupakan sebuah amalan yang dapat dipakai menjadi tempat berteduh pada hari akhir nanti. 

  1. Diampuni Semua Dosanya 

Manfaat selanjutnya yaitu menjadi pangampun dari semua dosa seseorang semasa masih hidup di dunia. Sehingga zakat ini tidak hanya sebagai pelindung saja, tetapi juga menjadi pengampun dari semua dosa yang telah dilakukan sebelumnya. 

Apabila selama ia hidup banyak melakukan kebaikan, pastinya di akhirat nanti Allah SWT bisa memberikan balasan yang sama. Begitu juga saat seseorang banyak melakukan keburukan semasa ia hidup di dunia. 

  1. Membersihkan Hati dan Diri 

Selanjutnya, zakat ini pun bisa dipakai guna membersihkan hati dan diri seseorang. Dengan menjalani zakat yang satu ini, maka seseorang sudah masuk pada golongan orang-orang dermawan dan memisahkan diri dari golongan orang-orang yang kikir. 

Dengan hati yang suci dan bersih, maka pikiran pun bisa terasa jauh lebih tenang. Ketika melakukan ibadah yang lainnya juga bisa terasa semakin nikmat karena zakat yang telah ditunaikan. Pastinya hal ini pun dapat menjadi jawaban dari seluruh pertanyaan mengenai manfaat dari zakat fitrah. 

  1. Lebih Dekat dengan Allah SWT 

Zakat fitrah pun menjadi ajang bagi umat Islam bisa semakin dekat dengan Allah SWT. Pastinya Allah SWT sangat senang dengan hamba-Nya yang dapat menjalani ibadah dengan hati yang ikhlas, tulus dan semuanya hanya untuk Allah SWT. 

Also Read

Bagikan:

Tinggalkan komentar