Cara Menghilangkan Iklan di Youtube di PC & HP Android

Radea

Cara Menghilangkan Iklan di Youtube di PC & HP Android

radea.co – Youtube menjadi platform  yang paling banyak diminati. Namun, terkadang kita kesal dengan iklan yang muncul dan mengganggu saat asyik menonton. Iklan memang menjadi salah satu pemasukan pendapatan dari Youtube. Lantas adakah cara menghilangkan iklan di Youtube ? secara mudah dan gratis.

Zaman yang serba canggih ini semua bisa dicari lewat media internet. Kemajuan teknologi yang pesat memudahkan untuk mendapatkan informasi apapun.

Berikut ini beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghilangkan iklan saat menonton Youtube.

Tentang Aplikasi Youtube

cara-menghilangkan-iklan-di-youtube.jpg

Sebelum mengetahui cara menghilangkan iklan, apa salahnya untuk mengetahui tentang aplikasi Youtube.

Youtube adalah aplikasi yang menyediakan bermacam-macam video yang telah dibuat oleh konten kreator.

Video yang ada pada Youtube banyak dan beragam yang bisa menjadi inspirasi dalam kegiatan sehari-hari. Dari video tentang edukasi, memasak, atau video-video yang menghibur.

Video edukasi yang tersedia tentu akan memberikan banyak ilmu pengetahuan yang dapat dipelajari. Seperti video pembelajaran materi sekolah atau perkuliahan dan materi menarik lainnya.

Maka dari itu, Youtube menjadi salah satu platform yang banyak diminati oleh masyarakat.

Youtube juga bisa menjadi sarana refreshing dengan menyediakan konten-konten favorit penonton seperti kehidupan tokoh-tokoh idolanya dan hiburan musik kesukaan.

Namun, terkadang aplikasi ini membuat penonton kesal karena sering muncul iklan di tengah-tengah aktivitas menonton.

Iklan dalam Youtube sering muncul secara tiba-tiba saat menonton. Terkadang muncul diawal bahkan saat pertengahan dan diujung akhir videopun iklan dapat muncul. Begitu seterusnya sampai terkadang membuat pengguna merasa kesal.

Banyak orang yang mencari cara agar dapat menghilangkan iklan di Youtube saat menonton video.

Oleh sebab itu, kami akan memebrikan solusi mengenai cara menghilangkan iklan di Youtube dengan mudah dan praktis.

Untuk mengetahui langkah-langkahnya, Anda bisa menyimak pembahasan secara rinci dan lengkap dibawah ini.

Cara Menghilangkan Iklan di Youtube Gratis tanpa Aplikasi

Setelah menyimak pembahasan di atas, memang saat menonton dan terganggu oleh iklan walau terkadang hanya beberapa menit saja akan timbul rasa kesal dan malas.

Oleh sebab itu, kami akan memberikan langkah-langkah yang dapat dilakukan agar saat menonton tidak terganggu lagi dengan kemunculan iklan.

Tak perlu khawatir, cara yang ada sangat mudah dan praktis bisa langsung dilakukan dimana saja.

1. Mendaftarkan Akun Ke Youtube Premium

Langkah yang pertama adalah mendaftarkan akun Youtube ke Youtube Premium. Fitur Youtube Premium ditawarkan kepada pengguna agar mendapatkan fasilitas Youtube dengan baik.

Jika mendaftarkan akun ke Youtube Premium, pengguna dapat menonton video tanpa iklan dan fitur lain yang dapat digunakan sepuasnya. Berikut ini langkah-langkah untuk mendaftarkam akun Youtube ke Youtube Premium yang mudah diikuti.

  • Langkah pertama, buka aplikasi Youtube yang ada pada Android atau PC
  • Lalu tekan “menu profil” yang berada pada sebelah kanan atas
  • Dan tekan menu “dapatkan youtube premium”
  • Setelah itu, klik tombol “coba gratis” atau “try it free”
  • Kemudian masukkan data diri yang lengkap
  • Terakhir ikuti petunjuk selanjutnya sampai dengan selesai

2. Menghilangkan Iklan Lewat Youtube Chrome Android dan PC

Selain menggunakan cara seperti di atas, yang merupakan cara resmi menghilangkan iklan dari Youtube. Cara selanjutnya untuk menghilangkan iklan dengan cara lewat google chrome pada android atau PC. Cara yang dilakukan sangat mudah karena nanti akan ada alat yang tersedia. Berikut ini langkah-langkah dalam menghilangkan iklan di Youtube melalui Google Chrome di handphone atau PC.

  • Pertama, akses terlebih dahulu Google Chrome di Android atau PC
  • Lalu ketik “Adblock Plus” pada kolom pencarian yang ada di Android atau PC
  • Kemudian tekan “Adblock Plus” yang berada di paling atas
  • Setelah itu akan muncul halaam “Adblock Plus” pada layar
  • Tambahkan ke Chrome dan tambahkan juga “Add Extension”
  • Jika telah selesai memasang, maka dapat menonton video di Youtube bebas dengan iklan

3. Hilangkan Iklan di Youtube Dengan Nonton Tanpa Koneksi Jaringan

Cara selanjutnya yang bisa dilakukan agar menonton video Youtube tanpa iklan adalah menonton tanpa jaringan internet. Cara ini memang terdengar sedikit aneh, namun cara ini ampuh untuk menghilangkan iklan saat menonton. Anda tak perlu khawatir dengan jeda dari iklan saat menonton video favorit. Cara ini tidak bisa dilakukan begitu saja, beberapa cara dapat dilakukan dengan mengunduh video terlebih dahulu. Di bawah ini adalah cara menghilangkan iklan dengan tanpa jaringan.

  • Pertama-tama buka aplikasi Youtube dari Android atau PC
  • Lalu pilih video favorit yang ingin ditonton tanpa iklan
  • Apabila sudah memilih, tekan “titik tiga” yang tersedia pada bagian sebelah kanan video
  • Kemudian, tekan menu “download video” atau “unduh video”
  • Lalu akan diminta “resolusi video” yang diinginkan, bisa dengan kuliatas rendah atau kualitas terbaik
  • Jika sudah, lalu tekan tombol “download”
  • Setelah itu, tunggu sampai proses download selesai
  • Jika sudah, matikan data jaringan dan Anda bisa menonton video tanpa diganggu dengan iklan

Langkah selanjutnya yang bisa jadi rekomendasi adalah menambahkan dot atau titik pada link URL yang dipunya. Jika menggunakan link URL, Anda bisa menonton video lewat chrome atau situs lainnya. Berikut ini langkah-;langkahnya.

  • Buka aplikasi Youtube dengan menggunakan browser pada Android atau PC
  • Jika sudah masuk ke Youtube, perhatikan link URL yang berada pada bagian atas
  • Tambahkan “dot atau titik setelah .com” jadi nantinya akan menjadi “.com.”
  • Kalau sudah berhasil menambahkannya, maka video yang ditonton akan  terbebas dari iklan

5. Menghilangkan Iklan dengan Aplikasi Pihak Ketiga

Cara terkahir yang bisa digunakan adalah dengan aplikasi pihak ketiga. Pada aplikasi pihak ketiga ada beberapa hal yang memudahkan dalam mendapatkan cara menghilangkan iklan.

Aplikasi ini adalah “Youtube Biru” atau aplikasi lain. Caranya dengan mengunduh aplikasi tersebut dan langsung menikmati pengalaman menonton tanpa diganggu oleh lklan.

Also Read

Bagikan:

Tinggalkan komentar