Resep Bolu sarang semut (bolu karamel) panggang tanpa oven

Radea

Bolu sarang semut (bolu karamel) panggang tanpa oven – Saat ini kami akan menyajikan informasi resep Bolu sarang semut (bolu karamel) panggang tanpa oven, Semoga memudahkan anda menemukan resep terbaik.

Resep Bolu sarang semut (bolu karamel) panggang tanpa oven Kamu bisa memasak Bolu sarang semut (bolu karamel) panggang tanpa oven menggunakan 11 bahan dan 8 langkah. Berikut ini cara memasak makanan ini.

Bahan-Bahan Bolu sarang semut (bolu karamel) panggang tanpa oven

  1. Bahan Karamel:.
  2. 125 gram gula pasir.
  3. 100 ml air panas.
  4. Bahan bolu:.
  5. 2 butir telur.
  6. 50 gram tepung terigu protein sedang (segitiga).
  7. 20 gram tepung tapioka.
  8. 1/2 sendok teh baking powder.
  9. 1/2 sendok teh baking soda.
  10. 70 gram SKM.
  11. 50 gram margarin, lelehkan.

Langkah-Langkah membuat Bolu sarang semut (bolu karamel) panggang tanpa oven

  1. #MEMBUAT KARAMEL: tuang gula pasir di wajan lalu panaskan dengan api kecil. Biarkan leleh, jangan diaduk. Sesekali digoyang-goyangkan saja wajannya. Setelah semua gula pasir leleh, tuang air panas lalu aduk sampai rata. Hati-hati saat menuang air panas karena akan ada letupan kecil. Setelah tercampur rata, diamkan hingga suhu ruang.
  2. #MEMBUAT BOLU: Kocok lepas telur sampai kuning dan putihnya tercampur rata. Sisihkan.
  3. Campur tepung terigu, tapioka, baking powder dan baking soda. Aduk rata. Setelah itu ayak ke dalam kocokan telur. Aduk rata.
  4. Masukkan SKM dan margarin leleh. Aduk rata.
  5. Masukkan adonan karamel yang sudah dalam suhu ruang. Aduk rata..
  6. Siapkan cup atau loyang. Kalau loyang, bisa di alasi dengan kertas roti atau olesi margarin dan lapisi dengan tepung terigu agar tidak lengket. Tuang adonan maksimal 3/4 dari tinggi cetakan..
  7. Nyalakan kompor, panaskan dengan api sedang wajan (harus pakai wajan tebal) atau alas batu yang biasa untuk bakar-bakar. Saya pakai alas batu. Taruh panci di atas alas batu. Setlah wajan atau alas batu dan pancinya panas, letakkan loyang/cup k dalam panci. Biarkan jangan ditutup, masak sampai adonan berbuih (saya foto sebelum terlihat buihnya banyak. Maafkan).
  8. Setelah adonan berbuih, kecilkan apinya. Lalu tutup pancinya dengan rapat. Masak dengan api kecil sekitar 30 menit. Tes tusuk saja, kalau masih ada yang lembek dan nempel di tusuk lidinya, masak lagi sebentar ya. Setelah matang, angkat dan biarkan uap panasnya hilang. Keluarkan dari cetakan/ loyang.

Penulis berharap anda menyukai resep yang kami bagikan diatas, dan jangan lupa cek beragam kumpulan resep lainya hanya di Radea.co,

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar